HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN KEPATUHAN LANSIA DALAM UPAYA PENGONTROLAN KADAR KOLESTEROL

Rianita Citra Trisartiaka, Fitriani Agustina

Abstract


Latar Belakang: Kolesterol adalah zat kristal lemak yang ditemukan di otak, saraf, hati, darah, empedu, dan membran plasma. Kolesterol tidak mudah larut dan dapat mengkristal di kantong empedu dan di sepanjang dinding arteri. Kepatuhan diet kolestrol sangat berperan penting dalam penurunan kadar kolesterol. Di Puskesmas Warkuk Ranau Selatan Kabupaten OKU Selatan jumlah lansia yang mengalami kadar kolestrol tinggi dari tahun ke tahun terus meningkat. Tujuan: Untuk menganalisis hubungan pengetahuan dan kepatuhan lansia dalam upaya pengontrolan kadar kolesterol. Metode: Penelitian dilaksanakan pada bulan Agustus-September 2021 Wilayah Kerja UPTD Puskesmas Warkuk Ranau Selatan Kabupaten Ogan Kombering Ulu (OKU) Selatan. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif korelasi dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian adalah semua lansia yang datang ke Puskesmas Warkuk Ranau Selatan Kabupaten OKU Selatan tahun 2021 dengan jumlah sampel 50 orang yang diambil dengan metode accidental sampling. Variabel-variabel yang di teliti disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi dan di uji dengan analisis univariat dan bivariat, yaitu dengan menggunakan instrumen kuesioner. Hasil: Menunjukkan dari 50 responden lansia yang memiliki kadar kolestrol normal dengan tingkat pengetahuan baik 29 (93,5%) lansia sedangkan lansia yang memiliki kadar kolestrol tinggi dengan tingkat pengetahuan kurang baik 15 (78,9%) lansia. Hasil uji chi square didapatkan p value 0,000 artinya terdapat hubungan yang bermakna antara kenaikan kadar kolestrol dengan tingkat pengetahuan di Puskesmas Warkuk Ranau Selatan Kabupaten Kabupaten Ogan Kombering Ulu (OKU) Selatan. Saran: Diharapkan puskesmas dapat  meningkatkan pelaksanaan program–program kesehatan lansia seperti  posyandu  lansia  guna  meningkatkan kesadaran lansia untuk dapat patuh dalam pengontrolan kadar kolestrol pada masyarakat khususnya bagi lansia di wilayah kerja setempat.

 

Kata Kunci: Pengetahuan, Kepatuhan, Kadar Kolesterol


Full Text:

PDF

References


Dewi, K. C. C., Prapti, N. K. G., & Saputra, I. K. (2016). Hubungan Dukungan Keluarga dengan Tingkat Kepatuhan Penatalaksanaan Diet Lansia dengan Hipertensi di Lingkungan Kelurahan Tonja. Jurnal Keperawatan Community of Publishing in Nursing (COPING) NERS

Data Dinas Kesehatan OKU Selatan (2018-2020).

Data Puskesmas Warkuk Ranau Selatan (2018-2021).

Di Ciaula A, Garruti G, Lunardi Baccetto R, Molina-Molina E, Bonfrate L, Wang DQ, Portincasa P. (2017). Bile Acid Physiology. Ann Hepatol. Nov;16(Suppl. 1: s3-105.):s4-s14

Huff T, Boyd B, Jialal I. (2022) Physiology, Cholesterol.National Lybrary of Medicine. (https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK470561/)

Lestari, A., Handini, M. C., & Sinaga, T. R. (2018). Faktor Risiko Kejadian Dislipidemia pada Lansia (Studi Kasus Kontrol pada Lansia di Poli Lansia RSUD. Bangkinang Kabupaten Kampar Tahun 2016-2017). Jurnal Riset Hesti Medan, Vol. 3

NCEP. (2005). High Blood Cholesterol What You Need to Know. National Cholesterol Education Program. (https://www.nhlbi.nih.gov/files/docs/public/heart/wyntk.pdf)

Putri, A.M. (2016). Hubungan Kepatuhan Diet dengan Kadar Kolesterol Darah pada Pasien Penyakit Jantung Koroner di RSUP Dr. M. Djamil Padang Tahun 2016. Skripsi. Prodi S1 Gizi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Andalas.

Ramdhani, H. E., Sanubari, D. T., & Jhonet, A. (2016). Hubungan Pengetahuan, Sikap dan Motivasi Terhadap Kepatuhan Mengontrol Kolesterol Low Density Lipoprotein (LDL) pada Pasien Pasca Stroke Non Hemorragik Di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung Tahun 2016. Jurnal Medika Malahayati, Vol. 3

Sunarti. (2014). Pengetahuan Gizi, Sikap dan Pola Makan dengan Profil Lipid Darah pada Pegawai RS mata Cicendo Bandung.

Yani, Dewi R. (2016). Perbedaan Kadar Kolesterol Menggunakan Metode Direk dan Formula Friedwald (pada Penderita Dislipidemia). Skripsi. Fakultas Ilmu Keperawatan dan Analisis Kesehatan. Universitas Muhammadiyah Semarang.




DOI: https://doi.org/10.36729/bi.v14i1.816

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Web Analytics Made Easy - StatCounter

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License. Web AnalyticsWeb Analytics Made Easy - StatCounter

View My Stats