PENGARUH SENAM HAMIL TERHADAP TINGKAT KECEMASAN, DURASI TIDUR DAN NYERI PUNGGUNG PADA MASA KEHAMILAN

Nen Sastri

Abstract


Latar belakang: Selama kehamilan terjadi beberapa perubahan terhadap anatomi maupun fisiologi pada tubuh ibu. Seiring perubahan tersebut, muncul pula beberapa ketidaknyamanan. Latihan fisik secara teratur dapat membantu melepaskan hormon endorfin dan enkefalin yang akan menghambat rangsangan nyeri akibat ketidaknyamanan selama kehamilan dan persiapan untuk melahirkan. Tujuan: untuk mengetahui pengaruh senam hamil terhadap tingkat kecemasan, durasi tidur, dan nyeri punggung ibu pada masa kehamilan di Posyandu UKL dan TBB I.  Metode: Desain penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah pre and post test without control group design, dengan pendekatan quasi experiment. Penelitian ini dilaksanakan di Posyandu Ulak Kerbau Lama dan TBB I Kabupaten Ogan Ilir. Waktu bulan Nopember-Desember tahun 2023. Teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling berjumlah 30 orang sesuai dengan kriteria inklusi. Analisa data menggunakan univariat dan bivariat.  Hasil penelitian menunjukan rata-rata kecemasan ibu hamil sebelum senam hamil adalah 18,97, sedangkan rata-rata kecemasan ibu hamil setelah senam hamil adalah 13,67, nilai yang signifikan kecemasan ibu hamil dengan nilai p value = 0,000. Rata-rata durasi tidur ibu hamil sebelum senam hamil adalah 6,9 jam, sedangkan rata-rata durasi tidur sesudah dilakukan senam hamil adalah 7,83 jam, nilai yang signifikan durasi tidur dengan nilai p value = 0,000. Rata-rata nyeri punggung ibu hamil sebelum senam hamil adalah 1,53 sedangkan rata-rata nyeri punggung sesudah dilakukan senam hamil adalah 0,80 dan nilai yang signifikan nyeri punggung ibu hamil dengan nilai p value = 0,000. Saran: diharapkan  mengikuti senam hamil secara teratur dan intensif, ibu hamil dapat menjaga kesehatan tubuh dan janin yang dikandung secara optimal.

 

Kata Kunci: Senam Hamil, Kecemasan, Durasi Tidur, Nyeri Punggung


Full Text:

PDF

References


Fasiha, Widy Markosia Wabula, Meryanna Rotua Simanjuntak. 2022. Modul Senam Hamil. Maluku: Penerbit Poltekkes Kemenkes.

Firrahmawati et al. 2018. Modul Konseling Kehamilan. Surakarta: Penerbit muhammadiyah university press, cetakan ke-1.

Fitriani, AIda et al. 2022. Buku Ajar DIII Kehamilan Jilid II. ed. Tim MCU Group. Jakarta: PT Mahakarya Citra Utama.

Geta, Martinus Gonsianus, and Fransiska Yuniati Demang. 2020. “Pengaruh Senam Hamil Terhadap Penurunan Tingkat Nyeri Punggung Bawah Pada Ibu Hamil.” volume: 5,.

Indivara. 2009. The Mom’s Secret. Yogyakarta: Pustaka Anggrek.

Kasmiati, Dian Purnamasari, and Ernawati. 2023. Asuhan Kehamilan. Malang: PT. Literasi Nusantara Abadi Grup.

Kemenkes, RI. 2014. Peningkatan Kesehatan Ibu Dan Anak. Jakarta: Promosi Kesehatan Kemnkes.

Maharditha, Viona Pithaloka, Yuniza, and Murbiah. 2020. “Pengaruh Senam Hamil Terhadap Kualitas Tidur Pada Ibu Hamil Trimes.” Jurnal Kesehatan Madani Medika Vol 11, No: 102–16.

Nababan, and Lolli. 2021. Modul Ajar Psikologi Kehamilan, Persalinan, & Nifas. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Sapta Bakti.

Ni’amah, Siti. 2020. “Hubungan Senam Hamil Dengan Tingkat Nyeri Punggung Pada Ibu Hamil Trimester III di Desa Kayen Kecamatan Kayen Kabupaten Pati.” TSJKeb_Jurnal Vol.5 No.1.

Prasetyo, and Yudik. 2008. Olahraga Bagi Wanita Hamil.

Rifai’e, and Nuristiana. 2019. “Pengaruh Senam Hamil Terhadap Tingkat Kecemasan Menghadapi Proses Persalinan Di Puskesmas Kecamatan Cempaka Putih Dan Puskesmas Kecamatan Kemayoran.”

Umamanir, Ivanka Al, and Kiki Megasari. 2023. “Senam Hamil Mengurangi Nyeri Punggung Ibu Hamil.” JUBIDA (Jurnal Kebidanan) Vol 1.

Wahyuni, and Layinatun Ni’mah. 2013. “Manfaat Senam Hamil Untuk Meningkatkan Durasi Tidur Ibu Hamil.” 8 (2): 145–52.

Wahyunita, Vina Dwi, Fasiha, Ulfatul Latifah, and Sitti Sarifah Kutaromalus. 2023. “Pengaruh Senam Hamil, Modul Dan Cara Tidur Yang Baik Terhadap Nyeri Punggung Pada Kehamilan.” Journal Research Midwifery Politeknik Volume 13.

Yuliarti, and Nurheti. 2010. Panduan Lengkap Olah Raga Bagi Wanita Hamil Dan Menyusui. Yogyakarta: Penerbit Andi.




DOI: https://doi.org/10.36729/bi.v16i1.1212

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

Web Analytics Made Easy - StatCounter

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License. Web AnalyticsWeb Analytics Made Easy - StatCounter

View My Stats